Latest Post



Pasaman, Serasinews.com -  Satuan Reserse Narkoba Polres Pasaman pada hari Rabu (24/7/2024) sekitar pukul 15.25 WIB berhasil mengamankan seorang laki-laki berinisial DY (34) yang diduga terlibat dalam tindak pidana narkotika.


Kapolres Pasaman, melalui Kasat Narkoba Ahmad Ramadhan, menyatakan bahwa penangkapan ini dilakukan berdasarkan informasi dari masyarakat tentang adanya penyalahgunaan narkotika di rumah yang berlokasi di Kecamatan Bonjol, Kabupaten Pasaman.


Petugas yang menerima informasi tersebut segera melakukan penyelidikan terhadap DY. Hasil penyelidikan mengonfirmasi adanya aktivitas penyalahgunaan narkotika. Tim Sat Resnarkoba Pasaman langsung bergerak ke lokasi kejadian (TKP). Sekitar pukul 15.25 WIB, petugas memasuki rumah dan mendapati tersangka DY sedang berada di dapur. Tersangka langsung diamankan dan dilakukan penggeledahan di rumahnya.


Dalam penggeledahan, petugas menemukan barang bukti narkotika jenis sabu di dalam tas kecil berwarna hitam yang disimpan di dalam lemari di kamar tersangka. Ketika ditanyai, tersangka DY mengakui bahwa narkotika jenis sabu tersebut adalah miliknya.


Selanjutnya, tersangka dan barang bukti dibawa ke Polres Pasaman untuk pemeriksaan lebih lanjut. Barang bukti yang ditemukan di antaranya adalah satu paket besar sabu yang dibungkus plastik klip bening, dua paket sedang sabu yang juga dibungkus plastik klip bening, serta beberapa barang lainnya seperti tisu, potongan kertas, plastik bening, tas kecil, dompet kecil, timbangan digital, potongan plastik hitam, dan satu pack plastik klip bening.


Selain itu, petugas juga mengamankan satu unit handphone merk VIVO warna ungu dengan dua kartu SIM (Telkomsel dan AXIS) yang digunakan sebagai alat komunikasi dengan pelanggan. Uang tunai sebesar Rp.1.000.000,- dalam berbagai pecahan juga turut diamankan.


DY dijerat dengan Pasal 114 ayat (2) subs Pasal 112 ayat (2) Undang-Undang No. 35 tahun 2009 tentang Narkotika, yang mengatur tentang tindak pidana narkotika golongan I bukan tanaman jenis sabu. Proses hukum lebih lanjut akan dilakukan untuk memastikan penegakan hukum yang adil dan tegas.(Sumber Matajurnalist.com)





Padang Pariaman - Komandan Korem 032/Wbr Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo, menghadiri  Pembukaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 tahun 2024 di Nagari Sungai Sirah Kuranji Hulu Kec. Sungai Garinggiang Kab.Padang Pariaman Prov. Sumatera Barat. Rabu, (24/7/2024)

Wakil Gubernur Sumatera Barat Audy Joinaldy bertindak sebagai Inspektur upacara dalam sambutannya mengapresiasi dedikasi TNI dalam menjaga kesatuan dan kesatuan NKRI. Menurutnya, melalui program TMMD ini, TNI dapat berbaur dengan masyarakat sekaligus menjadi ladang kebaikan yang pahalanya terus mengalir. 

"TMMD ini disamping memberikan manfaat untuk masyarakat, juga menjadi ladang pahala bagi personel yang menjalankannya. Yang dengan ikhlas mengabdikan dirinya untuk masyarakat," sebutnya

Wagub menjelaskan bahwa TNI Manunggal membangun desa merupakan program lintas sektoral antara TNI dengan Kementerian lembaga pemerintah non kementerian, pemerintah daerah dan komponen masyarakat lainnya yang diselenggarakan dan integrasikan dengan tujuan untuk meningkatkan akselerasi pembangunan di daerah guna meningkatkan taraf hidup masyarakat yang lebih baik dan mandiri dengan kriteria  prioritas adalah daerah pedesaan yang tergolong sebagai daerah miskin tertinggal serta terisolir atau terpencil.

Wagub juga menyampaikan atas nama pemerintah Provinsi Sumaterabarat dengan adanya program TMMD di Kabupaten Padang Pariaman yang akan meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat mengucapkan terima kasih dan apresiasi sehingga semangat membangun melalui kegiatan TMMD bukan hanya dirasakan oleh TNI tetapi juga dirasakan oleh seluruh komponen yang bersinergi dan kolaborasi dalam kegiatan ini melalui berbagai kegiatan yang telah direncanakan tersebut TMMD ke 121 akan mencapai hasil yang maksimal.

Dilain kesempatan Danrem 032/Wbr Brigjen Wahyu Eko Purnomo pihaknya meminta dukungan dan kerjasama dari seluruh elemen masyarakat agar bersama-sama mensukseskan pelaksanaan TMMD di Nagari Sungai Sirah Kuranji Hulu, suksesnya kegiatan TMMD akan berdampak pada pembangunan daerah, secara umum Kabupaten Padang Pariaman

“Melalui TMMD ke – 121 ini, saatnya kita lanjutkan pengabdian pada ibu pertiwi. Bersama kita tingkatkan kesejahteraan masyarakat pedesaan dan perkotaan melalui pembangunan. Kita mohon dukungan dari seluruh pihak agar kegiatan ini sukses dan lancar,” tambahnya.




Sumbar - Polda Sumatera Barat (Sumbar) melalui Bidang Hubungan Masyarakat (Bidhumas) menggelar Rakernis Fungsi Humas Polda Sumbar T.A 2024.

Kegiatan ini dibuka Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono, S.Ik. SH, Rabu (24/7) di ruang Jenderal Hoegeng Mapolda Sumbar, yang dihadiri oleh seluruh Kasi Humas dan personel Humas Polres sejajaran Polda Sumbar. 

Selain Kasi Humas, dalam kegiatan ini juga turut hadir perwakilan rekan-rekan wartawan dari masing-masing Polres dan juga Polda Sumbar. 

Dalam rakernis ini, Bidhumas Polda Sumbar mengambil tema “Bidhumas Polda Sumbar yang Presisi Siap Menjaga Stabilitas Kamtibmas yang Kondusif Dalam Mengawal Tahapan Pilkada Serentak 2024 Menuju Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan”.

Kapolda Sumbar menyampaikan sambutannya, bahwa perkembangan teknologi khususnya media sosial seolah jadi tantangan tersendiri bagi Humas Polri. Sebab perkembangan informasi yang sangat cepat, setiap menit, detik terus berkembang informasi di media sosial, tetapi yang sering terjadi adanya dis-informasi atau mis-informasi maupun hoax yang mengarah pada tindakan provokasi kepada masyarakat. 

"Masih banyak masyarakat begitu mudah mempercayai suatu informasi yang belum melalui tahap verifikasi data dan fakta. sehingga informasi ini dapat memecah atau merusak kondusifitas dan ketertiban di tengah-tengah masyarakat, seperti media sosial facebook, instagram, twiteer, youtube dan sebagainya," sebut Irjen Pol Suharyono. 

Lanjut Kapolda, apa yang tengah disiapkan Polri dalam penanganan Humas di institusi Polri, harus on the track. Humas Polri harus terus menyelaraskan diri mereka dengan teknologi informasi komunikasi yang terbaru, dan juga terus menyiapkan sumber daya manusia terbaik di bidang kehumasan dengan semangat presisi dalam melayani masyarakat. 

"Dengan meningkatkan kapasitas sumberdaya anggota Humas Polda Sumbar antara lain dengan penyenggaraan berbagai kegiatan diantaranya rakernis dan pelatihan," ujarnya. 

Kapolda menerangkan, setiap insan Polri bisa mengembankan fungsi kehumasan. Sosialisasikan kepada seluruh personel Polri, bahwa personel polri dan keluarganya adalah pengemban fungsi kehumasan. 

Mencintai institusi dengan tidak melakukan pelanggaran yang dapat menurunkan citra Polri, seperti melakukan like, share dan comment di setiap postingan akun resmi Polri ataupun konten-konten positif polri sebagai bukti cinta kita kepada institusi Polri. 

Fungsi kehumasan yang melekat di insan Polri ini katanya, tentunya sangat penting agar memiliki kemampuan kehumasan yang sangat membantu rekan-rekan tampil di masyarakat. 

"Terus lakukan upaya dalam membangun program- program untuk menjadikan Polri yang lebih baik kedepannya sehingga polri banyak di cintai masyarakat," sebutnya.

Lanjut Kapolda Sumbar, dalam pertemuan rakernis ini akan diberikan pembekalan materi oleh nara sumber diantaranya dari Ketua Komisi Informasi Sumbar, Kadiskominfo Sumbar, Dosen Ilmu Komunikasi Fisip Unand MA Dalmenda, dt. Pamuntjak Alam, dan dari salah satu wartawan senior Guspa Chaniago. 

"Dengan demikian, rakernis ini dapat memperbaharui dan meningkatkan kemampuan kehumasan dalam menjaga stabilitas kamtibmas yang kondusif dan mewujudkan Polri yang presisi yang betul- betul berjalan dengan baik, serta semakin siap dalam menghadapi tantangan tantangan yang muncul dalam pelaksanaan tugas ke depannya," pungkasnya. 

Selain membuka kegiatan rakernis, Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono juga menyerahkan piagam penghargaan kepada tiga Sie Humas Polres terbaik dengan kategori "Aktif dalam Publikasi kegiatan Kepolisian di Media".

Ketiga Sie Humas tersebut ialah Sie Humas Polres Padang Pariaman, Sie Humas Polres Pasaman dan Sie Humas Polres Agam. 

Dalam rakernis Fungsi Humas ini, juga dihadiri oleh Wakapolda Sumbar Brigjen Pol Gupuh Setiyono, S.Ik. MH, dan Pejabat Utama Polda Sumbar.(*)


SSDM POLRI – Sebagai atlet renang, Balqis Angelita Permata Styandi (18) punya rasa percaya diri mengikuti seleksi Calon Taruna (Catar) Akademi Kepolisian (Akpol) 2024. Balqis, sapaannya, adalah penyabet Juara Umum Perenang Terbaik Danseskoad Cup 2023 se-Provinsi Jawa Barat. 
Ayahnya bernama Budiono seorang nakhoda atau pelaut, sementara ibundanya Siti Maryani seorang wiraswasta. Balqis lahir di Tegal, 4 Maret 2006. Dia anak pertama dari 4 bersaudara. 

“Berenang adalah hobi yang saya tekuni sejak kecil, mengikuti berbagai perlombaan dari kecil hingga SMA. Pencapaian terbaik saya Juara Umum Perenang Terbaik Danseskoad Cup 2023 se-Jawa Barat,” ungkapnya, Selasa (23/7/2024).  

Balqis adalah lulusan SMA Krida Nusantara, Bandung, Jabar. Dia juga tercatat sebagai siswa terbaik jurusan IPS di SMA Krida Nusantara dengan nilai rata-rata 91,62. Sementara lomba renang Danseskoad Cup 2023 digelar Mei 2023 di kolam renang A.J Mokoginta milik Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat (Seskoad) Bandung. 

Kejuaraan renang itu diikuti 700 peserta putra dan putri, terdiri dari 58 klub renang dan 89 sekolah negeri maupun swasta se-Jawa Barat. Balqis saat itu meraih terbaik kategori putri, menyabet medali emas gaya punggung 50m, gaya dada 50m dan gaya bebas fins 50m.  

“Dengan kemampuan yang saya miliki, saya semakin yakin dan percaya diri untuk mengikuti tes ini. Saya mengikuti tes penerimaan ini, setelah mendapat informasi dari orangtua, saudara, rekan-rekan serta senior-senior di sekolah saya SMA Krida Nusantara,” sambungnya.  

Dia punya harapan besar bisa lulus terpilih dan bisa mengikuti pendidikan Taruna-Taruni Akpol Tahun Anggaran 2024 ini.  
“Saya berterimakasih kepada pimpinan Polri yang telah mengadakan tes penerimaan Akpol 2024, juga berterimakasih kepada orangtua, saudara, rekan-rekan yang sudah mendoakan dan mendukung saya hingga sejauh ini,” tandasnya. 

Saat ini, total ada 492 orang Catar Akpol, putra maupun putri yang sedang mengikuti seleksi masuk Akpol tingkat pusat di Kota Semarang. Seleksinya beragam, di antaranya administrasi, CAT akademik, asesmen mental ideologi, psikologi dan penelusuran mental kepribadian, uji kesamaptaan jasmani dan anthropometri, pemeriksaan penampilan hingga sidang kelulusan akhir tingkat panitia pusat. Rangkaian kegiatannya mulai Minggu 7 Juli 2024 hingga Senin 29 Juli 2024.



Padang, Serasinews.com - Presiden Kongres Pemuda Indonesia Pitra Romadoni Nasution mendukung langkah Kepolisian daerah (Polda) Sumatera Barat (Sumbar) dalam mencegah dan membubarkan aksi tawuran dengan cara melakukan tindakan tegas, mengingat yang dibubarkan merupakan kelompok geng yang membawa senjata tajam berupa klewang, celurit, pedang, dll.

Tindakan tegas yang diambil oleh bhayangkara muda perlu dilakukan agar menimbulkan efek jera terhadap pelaku yang hendak melakukan aksi tawuran agar tidak mengulangi perbuatannya lagi untuk mencegah potensi terganggunya keamanan dan ketertiban masyarakat Padang.

DPN KPI menilai apabila Polda Sumbar tidak sigap dalam mencegah terjadinya bentrokan antar geng di Kuranji, kemungkinan akan terjadi peristiwa berdarah yang memakan puluhan korban jiwa, mengingat alat yang digunakan oleh remaja yang akan tawuran tersebut berupa senjata tajam yang dapat merenggut puluhan korban jiwa.

KPI menilai perdebatan antara LBH Padang dengan Kepolisian terkait penanganan Kasus tersebut adalah hal yang biasa dan hal tersebut sebagai bentuk dinamika penegakan hukum yang sedang berjalan.

Atas Permasalahan Tawuran Antar Geng tersebut, KPI menyarankan apabila adanya Geng yang hendak melakukan bentrok atau Tawuran Kelompak di Padang Sebaiknya LBH Padang diterjunkan kelapangan untuk membubarkan langsung aksi Tawuran bersajam tersebut dengan cara humanis ditengah-tengah bentrokan agar bisa menjadi contoh ke depan bagi pihak kepolisian apabila adik-adik Bhayangkara muda yang melakukan penindakan tawuran dinilai keliru dalam melakukan penindakan tegas terhadap geng geng Tawuran di Padang.

Romadoni Nasution mengatakan bahwa LBH Padang dapat memberikan contoh terkait cara yang baik untuk membubarkan kelompok geng tersebut kepada pihak kepolisian.

"Saya kira LBH Padang bisa memberikan contoh yang baik untuk ditiru Pihak Kepolisian bagaimana cara membubarkan kelompok geng bersajam apabila pihak kepolisian dinilai keliru dalam melakukan penindakan terhadap geng tawuran dipadang tersebut," ujarnya.

"Untuk itu sebaiknya pihak kepolisian menahan diri agar penanganan tawuran kelompok antar geng nantinya diserahkan terlebih dahulu kepada LBH Padang untuk diterjunkan langsung ke lokasi tawuran antar geng yang membawa senjata tajam, berupa kelewang, celurit, pedang, dll, saya kira itu tindakan tepat LBH Padang ke lokasi bentrokan langsung melerai kelompok geng agar menjadi contoh kedepannya," tutupnya.

Sumber berita dan foto: inews.id

 


Padang, Serasinews.com  – Danrem 032/Wirabraja Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo berdialog di Stasiun Radio 102.6 Padang FM tentang “ peran TNI Upaya mengatasi judi online ditengah Masayarakat” yang bertempat di Stasiun Radio 102.6 Padang FM  Jl. S,Parman Ulak Karang Kota Padang Selasa(23/07/2024).


Dialog Khusus Danrem ini dipandu oleh direktur operasional Padang FM Jadwal Djalal sebagai Presenter, salah satu pertanyaan yang ditanyakan tentang Peran TNI dalam menyikapi kondisi maraknya judi online ditegah kehidupan Masyarakat di Sumatera Barat.

Kemudian Danrem Menjawab, dalam menyikapi hal tersebut ia menjelaskan bahwa upaya yang dilakukan  dalam internal TNI-AD khususnya Korem 032/Wbr dengan mengecek langsung prajurit-prajurit yang terlibat judi online serta memberikan pemahaman-pemahaman tentang bahaya judi online kepada Prajurit, PNS dan Keluarga dalam Jam Komandan disetiap Satuan- Satuan di wilayahnya, serta memberikan sangsi sesuai dengan aturan perundang-undangan Hukum yang berlaku.

“Di internal Korem, kami juga melakukan upaya-upaya untuk memberantas judi online ataupun pinjol, karena tidak tertutup kemungkinan sudah merambah ke institusi-institusi Khususnya Korem 032/Wbr” ujar Danrem.  

Peran Korem dalam mengatasi judi online ditegah-tengah masyarakat Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo mengatakan, ini sudah berjalan kami akan terus pantau dan mengevaluasi  bagaimana cara yang efektif dengan melibatkan bintara pembina desa (babinsa) dilapangan dalam upaya mencegah masyarakat bermain judi online. 

Dia meyakini pemberantasan judi online hanya dapat berhasil jika ada partisipasi aktif masyarakat dan sinergi dari seluruh komponen bangsa, mulai dari pemerintah, TNI, Polri, merupakan kunci keberhasilan memberantas judi online dan pinjaman online (pinjol).

Dalam dialog tersebut Danrem didampingi oleh Pasi Intel Korem 032/Wbr Mayor Inf Hermansyah dan Pakum Rem 032/Wbr Mayor Chk M. Bilal. SH.

Diakhir acara Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo menerima Sertifikat sebagai narasumber *Program Dinamika Publik Upaya mengatasi Judi Online* dari Direktur Operasional Padang FM, dilanjutkan dengan foto bersama. (Penrem032)



Sumbar, Serasinews.com  - Pembukaan pendidikan pembentukan Bintara (Diktukba) Polri Gelombang II T.A 2024 di SPN Polda Sumbar telah dibuka langsung oleh Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono, S.Ik. SH., Senin (22/7).

Saat upacara pembukaan Diktukba tersebut, Kapolda juga menyampaikan beberapa penekanan dari Kalemdiklat Polri
kepada para siswa sekalian untuk dipedomani dan dilaksanakan. Berikut penekanan yang disampaikan:

1. Senantiasa tingkatkan terus keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, sebagai landasan bertindak dalam pelaksanaan pendidikan maupun kehidupan sehari-hari;

2. Persiapkan fisik dan mental saudara selama mengikuti pendidikan, patuhi seluruh peraturan yang berlaku, serta hindari pelanggaran dan perilaku yang dapat merugikan kehormatan pribadi, keluarga dan institusi;

3. Tunjukkan sikap disiplin, penuh semangat dan tekad yang kuat serta motivasi yang tinggi bahwa tujuan kalian selama berada di lembaga pendidikan adalah untuk belajar, berlatih dan menempa diri;

4. Bangun komunikasi yang interaktif dan konstruktif antar sesama peserta didik, dengan pendidik, pelatih, pengasuh dan seluruh unsur pelaksana pendidikan, sehingga akan terjalin hubungan yang solid dan harmonis;

5. Tanamkan sikap responsif dan ikhlas dalam setiap proses belajar mengajar, sehingga ilmu yang diberikan oleh gadik maupun instruktur benar- benar dapat diserap oleh para siswa sekalian.

Kepada Ka SPN Polda beserta segenap tenaga pendidik, Kalemdiklat Polri menitipkan para siswa calon bintara Polri ini untuk dilatih, dibimbing, dan dididik serta dibina sebaik-baiknya.

"Laksanakan seluruh tahapan pendidikan secara profesional. Tanamkan nilai-nilai disiplin dan integritas sebagaimana yang terkandung dalam nilai-nilai Tribrata dan Catur Prasetya dengan penuh keteladanan," ucap Kapolda membacakan amanat Kalemdiklat Polri. 

"Cegah dan hindari tindak kekerasan dan penyimpangan yang dapat mencederai keberhasilan penyelenggaraan pendidikan pembentukan," pungkasnya menambahkan.(*)

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.