Latest Post

 


Padang, Sindotime-Erviera Syahnaz Maryam Lovienta yang pernah mewakili Sumatera Barat di ajang Puteri Indonesia 2022 kini terjun ke politik praktis. Gadis yang akrab disapa Viera Lovienta ini berdarah keturunan Minang dari Kabupaten Solok dan keturunan Jawa dari Kabupaten Kediri, namun besar di Bali sejak kecil. Setelah sebelumnya dipercaya sebagai Direktur Komunikasi Politik Tim Pemenangan Muda Ganjar Mahfud pada Pilpres 2024, Viera kini terjun ke politik praktis. Ia kini mengemban tugas baru sebagai Ketua Bidang Pariwisata dan Kebudayaan DPP Partai Perindo.

Viera Lovienta menuturkan bahwa keterlibatan dalam politik praktis merupakan bagian dari mimpinya untuk bisa ikut memajukan tanah air. “Selama belajar komunikasi politik di Inggris saya menyadari bahwa keterlibatan masyarakat merupakan elemen penting dalam menjaga check and balance pemerintah. Oleh karena itu ketika tawaran untuk bergabung dengan Perindo datang, saya menerima ini sebagai kesempatan untuk mengabdi,” kata Viera Lovienta.

Menurut Viera, besarnya porsi anak muda yang disiapkan oleh Perindo merupakan elemen utama yang menjadi pembeda. “Perindo kini hadir dengan spirit yang baru dan memberi ruang bagi banyak anak muda. Hal ini dibuktikan dengan menghadirkan figur muda seperti Angela Tanoesoedibjo, Michael Sianipar, Angkie Yudistia, Manik Marganamahendra dan masih banyak anak muda inspiratif lainnya di struktur partai. Saya meyakini bahwa ruang bagi politik yang elok dan berdampak itu masih terbuka luas,” akunya.

Viera Juga berharap agar keterlibatannya di bidang politik bisa memberi dampak luas. “Keikutsertaan dalam politik ini merupakan upaya untuk memberi dampak. Saya berharap agar bisa mengajak lebih banyak anak muda untuk menjadi bagian dari politik di Indonesia, khususnya Perindo,” pintanya.

Gadis kelahiran tahun 1998 ini diketahui telah menyelesaikan pendidikan S1 dengan dua gelar Bachelor of Arts (Honours) dengan jurusan Public Relations and Project Management pada 2019 lalu di Sunway University (Malaysia) dan Lancaster University (UK). Tidak cuma itu saja, Viera yang baru berusia 25 tahun ini juga telah berhasil menyandang gelar Master of Arts di bidang Political Communication dari Cardiff University, Wales, Britania Raya.(rel)


Jakarta, Serasinews.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyebut para juara di turnamen bulutangkis "Kapolri Cup Badminton Championship 2024" berpeluang untuk mengikuti kejuaraan tingkat nasional dan internasional. Hal itu diungkapkan Jenderal Sigit usai menghadiri penutupan turnamen tersebut di Gedung Olahraga Universitas Negeri Jakarta, Pulogadung Jakarta Timur, Sabtu (27/7/2024).


Orang nomor satu di Korps Bhayangkara ini mengungkapkan bahwa turnamen bulutangkis ini merupakan salah satu event yang diperhitungkan oleh Persatuan Bulutangki Seluruh Indonesia (PBSI). Selain itu, kejuaraan ini juga menjadi bagian pembinaan oleh PBSI. Para pemenangnya, selain poin juga mendapatkan rangking nasional.


"Alhamdulillah menjadi salah satu event yang diperhitungkan oleh PBSI sebagai bagian pembinaan dari olahraga bulutangkis, sehingga para pemenangnya mendapatkan kredit poin untuk menambah nilai dalam menentukan tahapan-tahapan berikutnya pada saat mengikuti event-event nasional maupun internasional," kata Kapolri kepada wartawan.

Dirinya berterima kasih atas atensi tersebut yang diberikan oleh pihak PBSI. Sehingga harapan Jenderal Sigit, event bulutangkis dalam rangkaian memperingati Hari Bhayangkara ke-78 bisa menjadi ajang untuk pembinaan para atlet-atlet muda. 

"Tentunya harapan kita ini bisa mendorong dan mendukung olahraga badminton di tanah air kita semakin baik apalagi atlet kita sedang mengikuti olimpiade semoga berhasil menjadi juara," kata Kapolri.

Sebelumnya, Penanggung Jawab Kapolri Cup Badminton Championship 2024, Irjen Argo Yuwono mengatakan, bahwa turnamen yang digelar sejak 22 Juli hingga 27 Juli 2024 telah selesai. Kegiatan ini diikuti oleh 1.038 peserta yang terdiri dari peserta umum sebanyak 480 orang dengan kelompok umur 15, 17 dan 19 tahun. Sedangkan untuk Polri diikuti oleh 62 regu dengan total 558 anggota dari satker Mabes Polri dan Polda jajaran.

"Kegiatan even ini kolaborasi Polri bersama PBSI yang bertujuan untuk menyiapkan talenta-talenta muda agar terus berkembangnya potensi meraih prestasi serta industri olahraga bulutangkis hingga ke pelosok-pelosok negeri," kata Irjen Argo yang menjabat sebagai Aslog Kapolri.

Argo mengatakan para perserta umum yang menjadi juara mendapatkan poin dari PBSI. Sementara pertandingan dari Polri yang dipertandingkan dengan kategori beregu putra ini, para juara selain mendapat sertipikat juga medali emas, perak dan perunggu. Para juara dalam turnamen ini mendapatkan uang pembinaan.


"Saya mendapatkan informasi dari PBSI bahwa kejuaran ini yang diikuti Polri atletnya akan terdaftar di PBSI. Para pemain ini akan  mengikuti kejuaran resmi kelompok umur dewasa di tingkat nasional dan memperoleh poin dan rangking. Saya selaku penanggung jawab ucapkan terima kasih kepada panitia, PBSI dan sponsor sehinga bisa berjalan dengan lancar," ujarnya.


Turut hadir sejumlah pejabat utama Mabes Polri di antaranya Kabaharkam Polri Komjen Fadil Imran, Kabareskrim Polri, Komjen Wahyu Widada dan Asops Kapolri Irjen Verdianto Iskandar Bitticaca. Selain itu, penutupan Kapolri Cup Badminton Championship 2024 juga hadir ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan atau yang dijuluki The Daddies.



Sumbar, Serasinews.com  - Polda Sumatera Barat dan jajaran berhasil mengungkap 34 kasus narkotika dalam sepekan terakhir terhitung tanggal 19 hingga 26 Juli 2024, dengan rincian 8 kasus melibatkan ganja dan 26 kasus lainnya terkait sabu. Dari pengungkapan kasus-kasus tersebut, pihak kepolisian menyita barang bukti berupa 22 kilogram ganja dan 177,33 gram sabu.

Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Sulistyawan, S.Ik mengatakan, bahwa pengungkapan ini merupakan bagian dari upaya intensif kepolisian untuk memberantas peredaran narkotika di wilayah Sumatera Barat. 

"Kami terus meningkatkan upaya pemberantasan narkotika untuk melindungi generasi muda dan masyarakat dari bahaya penyalahgunaan narkoba," katanya, Jumat (26/7).

Dari 34 kasus yang berhasil diungkap, Polda Sumbar telah menangkap 48 orang tersangka yang diduga sebagai pengedar dan pengguna narkotika. 

"Kami berkomitmen untuk terus melakukan tindakan tegas terhadap pelaku kejahatan narkotika, serta bekerja sama dengan berbagai pihak untuk mempersempit ruang gerak mereka," ujarnya.

Selain itu, Polda Sumbar dan Polres sejajaran juga aktif melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat tentang bahaya narkotika, termasuk menggandeng lembaga pendidikan dan organisasi masyarakat untuk kampanye anti-narkoba. 

"Kami berharap dengan langkah ini, masyarakat semakin sadar dan berpartisipasi aktif dalam memerangi peredaran narkotika," ungkapnya. 

Barang bukti yang disita, jelas Kabid Humas yakni 22,234 gram ganja dan 177,33 gram sabu, telah diamankan oleh pihak kepolisian untuk keperluan penyidikan lebih lanjut. 

"Para tersangka akan dijerat dengan pasal-pasal terkait penyalahgunaan dan peredaran narkotika yakni Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009," ungkapnya.(*)


Pol PP Padang Amankan Sepasang Kekasih dalam Kamar Kosan di Kawasan Purus 


Padang - Dalam upaya menjaga ketertiban umum dan kenyamanan masyarakat (Trantibum), Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang melaksanakan pengawasan intensif di beberapa kos-kosan pada Jumat dini hari (26/7/24).

Kepala Bidang Penegakan Peraturan Perundang-Undangan Daerah, Rio Ebu Pratama, menyatakan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk memastikan bahwa norma-norma dan peraturan yang berlaku di Kota Padang dijalankan dengan baik.

"Malam ini, kami mengawasi tiga kos-kosan. Sayangnya, satu kos-kosan di kawasan Kelurahan Purus, Kecamatan Padang Barat, masih ditemukan adanya pelanggaran," ujar Rio Ebu Pratama.

Rio menjelaskan bahwa saat pengawasan dilakukan, ditemukan bahwa kos-kosan tersebut mencampur antara kos putra dan putri. Ini jelas melanggar Peraturan Daerah (Perda) Nomor 11 Tahun 2005 tentang Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat serta Perda Nomor 9 Tahun 2016 tentang Pengelolaan Rumah Kos.

"Dari kos-kosan tersebut, kami menemukan satu pasangan ilegal. Mereka langsung kami bawa ke atas mobil dalmas Satpol PP untuk ditindaklanjuti," jelas Rio.

Pasangan tersebut dibawa ke markas untuk didata dan diproses lebih lanjut oleh Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Satpol PP.

"Kami akan menunggu hasil penyelidikan dari PPNS. Yang pasti, kami akan memanggil pihak keluarga mereka sebagai penjamin. Pemilik kos-kosan juga akan diberikan surat panggilan untuk menghadap PPNS Satpol PP dengan membawa surat izin kos-kosannya," tambah Rio.

Selain itu, Satpol PP Padang juga menertibkan seorang wanita yang nongkrong hingga larut malam di Kawasan Jalan Batang Arau untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

Kegiatan ini menegaskan komitmen Satpol PP Padang dalam menjaga ketertiban umum dan kenyamanan masyarakat. Pengawasan akan terus ditingkatkan untuk memastikan Kota Padang tetap aman dan tertib, sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Masyarakat diimbau untuk selalu mematuhi peraturan dan berperan aktif dalam menjaga ketertiban serta keamanan lingkungan sekitar. Pelanggaran terhadap peraturan yang ada akan ditindak tegas demi menciptakan kota yang nyaman untuk semua.

(Rides/dirgantaraonline)





MAKASSAR -- Belum selesai masalah siswa siluman yang dipersoalkan masuk melalui dalih pemenuhan kuota. Kini, Pendidikan di Sulsel kembali kedapatan memasukkan siswa di luar jalur PPDB dan pemenuhan kuota.

Hal ini terungkap setelah Wakil Koordinator Divisi Pengaduan Masyarakat dan Kebijakan Publik LSM PERAK Indonesia, Sadikul Fajrin Dg Pabe' menyampaikan langsung hasil investigasi dan pemantauannya di SMA Negeri 17 Makassar yang beralamat di Jl. Sunu.

"Teridentifikasi ada beberapa orang masuk lewat jalur Kepsek bukan dari sistem PPDB ataupun pemenuhan kuota," ungkapnya, Kamis (25/7/24).

Lanjut Dg Pabe', menurut pengakuan Kepala Sekolah, mereka masuk menggantikan yang tinggal kelas. Namun, setelah dikroscek dan mencari tahu informasi di sekolah tersebut. Terungkap jika tidak ada yang namanya tinggal kelas karena ini kurikulum merdeka kemungkinan siswa yang tidak aktif.

"Jadi kuat dugaan ini inisiatif Kepsek dan kewenangan yang diambil perlu dipertanyakan dasarnya, termasuk adanya dugaan calon berbayar," jelasnya.

Pihaknya meminta Kadis Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan dan pihak inspektorat turun langsung mengkroscek kebenarannya.

"Kami minta Kepseknya dicopot karena ini sangat menciderai pendidikan," tegasnya.

Kepala SMAN 17 Makassar, Abu Hanafi, S.Pd, MM yang dikonfirmasi belum memberikan jawaban.

(*)



Pasaman, Serasinews.com -  Satuan Reserse Narkoba Polres Pasaman pada hari Rabu (24/7/2024) sekitar pukul 15.25 WIB berhasil mengamankan seorang laki-laki berinisial DY (34) yang diduga terlibat dalam tindak pidana narkotika.


Kapolres Pasaman, melalui Kasat Narkoba Ahmad Ramadhan, menyatakan bahwa penangkapan ini dilakukan berdasarkan informasi dari masyarakat tentang adanya penyalahgunaan narkotika di rumah yang berlokasi di Kecamatan Bonjol, Kabupaten Pasaman.


Petugas yang menerima informasi tersebut segera melakukan penyelidikan terhadap DY. Hasil penyelidikan mengonfirmasi adanya aktivitas penyalahgunaan narkotika. Tim Sat Resnarkoba Pasaman langsung bergerak ke lokasi kejadian (TKP). Sekitar pukul 15.25 WIB, petugas memasuki rumah dan mendapati tersangka DY sedang berada di dapur. Tersangka langsung diamankan dan dilakukan penggeledahan di rumahnya.


Dalam penggeledahan, petugas menemukan barang bukti narkotika jenis sabu di dalam tas kecil berwarna hitam yang disimpan di dalam lemari di kamar tersangka. Ketika ditanyai, tersangka DY mengakui bahwa narkotika jenis sabu tersebut adalah miliknya.


Selanjutnya, tersangka dan barang bukti dibawa ke Polres Pasaman untuk pemeriksaan lebih lanjut. Barang bukti yang ditemukan di antaranya adalah satu paket besar sabu yang dibungkus plastik klip bening, dua paket sedang sabu yang juga dibungkus plastik klip bening, serta beberapa barang lainnya seperti tisu, potongan kertas, plastik bening, tas kecil, dompet kecil, timbangan digital, potongan plastik hitam, dan satu pack plastik klip bening.


Selain itu, petugas juga mengamankan satu unit handphone merk VIVO warna ungu dengan dua kartu SIM (Telkomsel dan AXIS) yang digunakan sebagai alat komunikasi dengan pelanggan. Uang tunai sebesar Rp.1.000.000,- dalam berbagai pecahan juga turut diamankan.


DY dijerat dengan Pasal 114 ayat (2) subs Pasal 112 ayat (2) Undang-Undang No. 35 tahun 2009 tentang Narkotika, yang mengatur tentang tindak pidana narkotika golongan I bukan tanaman jenis sabu. Proses hukum lebih lanjut akan dilakukan untuk memastikan penegakan hukum yang adil dan tegas.(Sumber Matajurnalist.com)





Padang Pariaman - Komandan Korem 032/Wbr Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo, menghadiri  Pembukaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 tahun 2024 di Nagari Sungai Sirah Kuranji Hulu Kec. Sungai Garinggiang Kab.Padang Pariaman Prov. Sumatera Barat. Rabu, (24/7/2024)

Wakil Gubernur Sumatera Barat Audy Joinaldy bertindak sebagai Inspektur upacara dalam sambutannya mengapresiasi dedikasi TNI dalam menjaga kesatuan dan kesatuan NKRI. Menurutnya, melalui program TMMD ini, TNI dapat berbaur dengan masyarakat sekaligus menjadi ladang kebaikan yang pahalanya terus mengalir. 

"TMMD ini disamping memberikan manfaat untuk masyarakat, juga menjadi ladang pahala bagi personel yang menjalankannya. Yang dengan ikhlas mengabdikan dirinya untuk masyarakat," sebutnya

Wagub menjelaskan bahwa TNI Manunggal membangun desa merupakan program lintas sektoral antara TNI dengan Kementerian lembaga pemerintah non kementerian, pemerintah daerah dan komponen masyarakat lainnya yang diselenggarakan dan integrasikan dengan tujuan untuk meningkatkan akselerasi pembangunan di daerah guna meningkatkan taraf hidup masyarakat yang lebih baik dan mandiri dengan kriteria  prioritas adalah daerah pedesaan yang tergolong sebagai daerah miskin tertinggal serta terisolir atau terpencil.

Wagub juga menyampaikan atas nama pemerintah Provinsi Sumaterabarat dengan adanya program TMMD di Kabupaten Padang Pariaman yang akan meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat mengucapkan terima kasih dan apresiasi sehingga semangat membangun melalui kegiatan TMMD bukan hanya dirasakan oleh TNI tetapi juga dirasakan oleh seluruh komponen yang bersinergi dan kolaborasi dalam kegiatan ini melalui berbagai kegiatan yang telah direncanakan tersebut TMMD ke 121 akan mencapai hasil yang maksimal.

Dilain kesempatan Danrem 032/Wbr Brigjen Wahyu Eko Purnomo pihaknya meminta dukungan dan kerjasama dari seluruh elemen masyarakat agar bersama-sama mensukseskan pelaksanaan TMMD di Nagari Sungai Sirah Kuranji Hulu, suksesnya kegiatan TMMD akan berdampak pada pembangunan daerah, secara umum Kabupaten Padang Pariaman

“Melalui TMMD ke – 121 ini, saatnya kita lanjutkan pengabdian pada ibu pertiwi. Bersama kita tingkatkan kesejahteraan masyarakat pedesaan dan perkotaan melalui pembangunan. Kita mohon dukungan dari seluruh pihak agar kegiatan ini sukses dan lancar,” tambahnya.

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.